oleh

Danramil Tipe B 0804/13 Bendo Bersama Forpimca Bendo Hadiri Musrenbang Dalam Rangka Penyusunan Rkpd,Secara Virtual Zoom Meeting

Magetan – Danramil Tipe B 0804/13 Bendo bersama Forpimca Bendo mengikuti kegiatan Musrenbang  Tingkat Kecamatan dalam rangka Penyusunan RKPD Kabupaten Magetan Tahun 2022 secara Virtual Zoom Meeting, kegiatan Musrenbang  Tingkat Kecamatan dalam rangka Penyusunan RKPD Kabupaten Magetan Tahun 2022 dibuka secara Virtual Zoom Meeting oleh Ketua DPRD Kab. Magetan  Bpk Suyatno SE, MM, Kamis (11/02/2021)

Dalam Sambutannya Ketua DPRD Kabupaten Magetan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Forpimca Takeran, Forpimca Kawedanan, Forpimca Bendo,dan Forpimca  Parang beserta jajaran kades/kakelnya yang mengikuti kegiatan musrenbang dalam rangka penyusunan RKPD Kab. Magetan Tahun 2022 ini, dikarenakan dengan adanya pandemi Virus Covid  makan kegiatan ini dilaksanakan secara virtual dengan Zoom Meeting.

“Musrenbang dalam rangka penyusunan RKPD Kab. Magetan Tahun 2022  ini merupakan salah satu sarana kita menyaring usulan usulan dari masing –masing Kecamatan terkait kegiatan-kegiatan yang akan dilaksananakan pada tahun 2022 dan tentunya harus sesuai dengan arah pembangunan di Kab.Magetan.“ Tuturnya

Dan dalam kesempatan Musrenbang tersebut Camat Bendo, Ibu Muryani S.SOS menyampaikan hasil musrenbang Kec. Bendo antara lain Rehabilitasi Jln.Kab Magetan (Pengaspalan Jln Penghubung Desa Bulak , Ds. Tanjung dan Ds.Tegalarum), Pembangunan Saluran Pembangunan Air Drainase dan Trotoar depan Koramil sampai dengan  Jembatan Sungai Kelurahan Bendo, Lanjutan Rehabilitasi Jembatan Desa Carikan, Pembangunan Jembatan Penghubung Dukuh gandu Kel. Bendo dgn desa Bulugledeg, Pelebaran Jembatan Kabupaten lokasi Desa Tegalarum.

“Mudah-mudahan dan kami berharap kepada Pemda Kabupaten Magetan untuk membantu dan mendukung apa sudah kami usulkan pada Musrenbang kali ini” Jelasnya

Usai kegiatan, Danramil Tipe B 0804/13 Bendo Kapten Inf Sarpan mengungkapkan bahwa pihaknya selaku bagian dari Forkopimcam siap mendukung program program pembangunan pemerintah di daerah, baik fisik maupun nonfisik yang merupakan usulan prioritas dalam Musrenbang kali ini.

“Hal ini sesuai dengan peran TNI melalui Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) dalam hal ini Koramil sebagai salah satu pendukung program percepatan pembangunan di desa sesuai tugas pokok selain perang yaitu membantu tugas pemerintah daerah sampai tingkat desa” Pungkas Danramil (R 13)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed