oleh

Tingkatkan Rasa Nasionalisme Danramil 0804/10 Kawedanan Berikan Materi Wasbang Dan Pbb Pada Linmas

Magetan.kabarberitanews.com- Dalam rangka meningkatkan kapasitas anggota Linmas, Pemerintah Desa Garon menggelar bimbingan teknis dan pelatihan peningkatan kapasitas Hansip/Linmas, yang bertempat di balai Desa Garon Kec. Kawedanan Kab. Magetan, Rabu (27/09/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Sekcam Kawedanan Bpk Mahesa Kurnia Fadli S.I.P.,M HUM Danramil Kawedanan Kapten Inf Gunawan,Kapolsek Kawedanan Diwakili Bripka Rizal  Kepala Desa Garon Bpk Muji, Babinsa Desa Garon Serda Harianto.

Dalam sambutanya Sekcam Kawedanan Bpk Mahesa Kurnia Fadli menyampaikan pelatihan dan pembinaan Linmas ini diberikan beberapa materi yang terkait dengan pengamanan, pertahanan, ketertiban, dan aspek-aspek dalam mengatasi masalah tindakan kriminal maupun non kriminal diwilayah masing-masing, serta penanganan bencana.

Tujuan kegiatan ini adalah agar Linmas memiliki kapasitas yang baik di dalam menjalankan tugas menjaga ketentraman wilayah. Selain itu, kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman dibidang pengamanan dan pertahanan, guna menjalankan tugas dan kewajiban sebagai Linmas sehingga kedepannya lebih baik.

Ditempat yang sama Danramil 0804/10  Kawedanan Kodim 0804/Magetan Kapten Inf Gunawan menyampaikan memberikan materi wasbang dan cinta tanah air guna memupuk rasa nasionalisme para anggota Linmas.

Menurutnya, kegiatan yang dilaksanakan ini sebagai wujud Sinergitas TNI-Polri dengan Perangkat Desa dalam pembinaan terhadap masyarakat, ”tambahnya

Kegiatan Pelatihan diakhiri dengan latihan Baris Berbaris bagi anggota linmas yang dipandu Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Babinsa dalam kesempatan tersebut menjelaskan, materi pembinaan dan pelatihan yang disampaikan yaitu tentang tugas pokok Linmas. Selain itu, diberikan pengetahuan dan pelatihan dasar baris-berbaris.

“Pembinaan dan pelatihan Linmas dilakukan dalam rangka meningkatkan kemampuan Linmas di masing-masing Desa. Harapannya Linmas bisa membantu melaksanakan tugas, serta mendukung tugas Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam pengamanan kegiatan “, ucapnya. (R 10)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed