Hadir Ditengah-tengah Warga Binaan, Babinsa Koramil 1002-07/Batu Benawa Bantu Bersihkan Fasum

Uncategorized421 views

BARABAI-Pasca banjir Jum’at, 17 Maret 2023 di Hulu Sungai Tengah menyisakan sampah dan lumpur mengotori sejumlah fasilitas umum dan warga masyarakat.

Hadir ditengah-tengah warga Binaan Babinsa Koramil 1002-07/Batu Benawa Serda Dasria Hadi bersama warga masyarakat desa Alat Kecamatan Hantakan Kabupaten Hulu Sungai Tengah melaksanakan pembersihan fasilitas umum dan tempat ibadah. Sabtu (18/03).

Disampaikan oleh Danramil 1002-07/Batu Benawa Kapten Inf Lilis Sutanto bahwa desa Alat (khususnya kecamatan Hantakan) merupakan wilayah pertama kali terdampak banjir,”ucapnya

Meski merupakan dataran tinggi, tapi sebagai daerah Hantakan memiliki dataran rendah terutama yang dekat dengan sungai,”imbuhnya

Kehadiran Babinsa kami di wilayah binaan ini merupakan wujud kepedulian dan implementasi Perintah Harian KASAD yaitu TNI-AD harus hadir ditengah-tengah kesulitan rakyat dan senantiasa menjadi solusi,

Selain itu kegiatan Babinsa membantu pembersihan Fasilitas umum dan tempat ibadah paska banjir ini untuk memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat,”tegas Danramil.(pendim1002)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *