oleh

Sinergitas TNI-POLRI, Bersama Laksanakan Pengamanan Pengukuhan Pengurus PSHW TM Ranting Kawedanan

Magetan. kabarberitanews.com.  Dalam mengantisipasi situasi pandemi Koramil Tipe B 0804/10 kawedanan dan Polsek kawedanan bersinergis dalam acara pengamanan pengukuhan pengurus PSHW TM ranting kawedanan yang dilaksanakan di lapangan SDN ngunut wilayah desa ngunut kecamatan Kawedanan, guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Senin (13/06/2022)

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dr Drs H Suprawoto SH M.si (Bupati Magetan), H.Sujatno SE MM ( Ketua DPRD kab Magetan ), Ketua Cabang PSHW TM Cabang Magetan Sdr Budiono S.pd, ketua IPSI kab Magetan  Muchlis, forkopimca kecamatan Kawedanan, Seluruh Ketua ranting PSHW TM Cabang Magetan dan Perwakilan PSHW TM tiap-tiap Ranting.

Ketua panitia Totok Sugiarto mengatakan bahwa kami mengapresiasi yang setinggi-tingginya dan berterima kasih kepada seluruh warga PSHW TM yang telah hadir di tempat ini sebagai wujud peduli dan mendukung jalan kegiatan pengukuhan pengurus PSHW TM ranting kawedanan dan berpesan setelah pulang nanti jaga faktor keamanan serta tidak menganggu fasilitas jalan umum pada saat menggunakan jalan raya nanti. “Pintanya”

Sambutan dari ketua PSHW TM cabang Magetan Budiono S.pd memberikan ucapan selamat kepada bapak Gunadi atas dilantiknya menjadi ketua PSHW TM ranting kawedanan, mudah-mudahan dengan terpilihnya menjadi ketua ranting kawedanan bisa memajukan organisasi PSHW TM wilayah kawedanan serta sampai meluas se-nusantara.

Sambutan dari ketua PSHW TM ranting kawedanan yang baru, mengucapkan banyak terima kasih sudah dipercayakan kepada kami sebagai ketua baru PSHW TM ranting kawedanan dan suatu beban moral serta tatangan bagi kami untuk mengemban tugas kedepan sebagai ketua PSHW TM ranting kawedanan. “Pungkasnya”

Dr Drs H Suprawoto SH MSI selaku Bupati Magetan dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada bapak Gunadi yang sudah dilantik menjadi ketua pengurus PSHW TM ranting kawedanan dengan jabatan dan amanah baru ini bisa membawa organisasi PSHW TM ranting kawedanan lebih bersinar dan memberikan kemajuan khususnya di wilayah kawedanan.

Masih dari Bupati Magetan, Lambang PSHW TM harus kita jaga dengan sebaik-baiknya, jangan dicemari dengan perbuatan-perbuatan yang membuat citra organisasi PSHW TM menjadi buruk, PSHW TM lahir di masa perjuangan oleh sebab itu kita harus bisa betul-betul mengamalkan semua ajaran yang telah diberikan kepada kita sekalian, jadilah suri tauladan dan contoh di tengah tengah masyarakat. “Ungkapnya”

Di tempat terpisah, Danramil Tipe B 0804/10 kawedanan Kapten inf Sarpan, mengatakan bahwa kami selaku aparat komando teritorial kewilayahan tetap melaksanakan  pengamanan dan monitor untuk mengantisipasi kejadian hal-hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, Danramil juga menambahkan dengan adanya situasi dan kondisi saat ini kita masih melawan Covid 19 yang belum usai ,maka dari itu kita harus tetap memperhatikan protokol kesehatan, dilarang kumpul kumpul dan tetep jaga jarak . (R 10)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed