oleh

Hadiri Rapat Penetapan RKPDes Tahun 2021 Danramil Tipe B 0804/01 Magetan Sampaikan Imbauan Keamanan dan Protokol Kesehatan

Magetan. Danramil Tipe B 0804/01 Magetan Kodim 0804 Mageta Kapten Caj Jemani menghadiri pelaksanaan Kegiatan  Penetapan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (P-APB Desa) Tahun Anggaran 2021 di Desa  Selopanggung Kecamatan Ngariboyo  Kabupaten Magetan. Rabu (10/11/2021)

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain  Camat Ngariboyo Bpk Kuswinardi.s.sos, Komandan Koramil Tipe B 0804/01Magetan Kapten Caj Jemani, Kapolsek Ngariboyo Akp Sini SH, Kepala Desa Selopanggung Bpk Drs.Kaderi, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa  Selopanggung, Ketua BPD Desa Selopanggung bapak Hari, Perangkat Desa Selopanggung, Ketua Rw dan Rt Desa Selopanggung.

Dalam kesempatan tersebut Danramil Tipe B 0804/01 Magetan mengingatkan kepada pemerintah Desa dan seluruh unsur terkait agar program dan usulan-usulan penggunaan Dana Desa tetap memperhatikan skala prioritas yang menjadi kebutuhan masyarakat.

“Mari kita bersama-sama mengawal dan mengawasi penggunaan Dana Desa untuk menghindari penyalahgunaan anggaran sehingga pada pelaksanaannya nanti sesuai aturan yang berlaku”.

Selain itu masyarakat khususnya Desa Selopanggung untuk tetap menjaga dan mengawasi lingkungan dan selalu waspadai jangan sampai menjadi korban tindak pidana atau  aksi kejahatan lainnya.

Lanjutnya, memasuki musim penghujan agar pemerintah Desa mengingatkan kepada warga melalui para kepala Dusun untuk mewaspadai terjadinya musibah tanah longsor.

Terkait wabah Covid-19 yang masih menjadi perhatian pemerintah, maka para warga wajib mengambil peran untuk melawan penyebaran virus tersebut dengan senantiasa mematuhi protokol kesehatan. “tutur Kapten Caj Jemani”  (R 01)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed