oleh

Hadiri Ngrambang Bersholawat, Danrem 081/DSJ Ungkapkan Rasa Bangga Kepada Masyarakat Kota Reog

Ponorogo, – Tak hanya syukuran dan berbagai perlombaan, banyak cara dilakukan masyarakat untuk memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Salah satunya seperti masyarakat di Dusun Ngrambang, Desa Pondok di Ponorogo yang menggelar kegiatan keagamaan bertajuk “Ngrambang Bersholawat” untuk memperingati hari Kemerdekaan tahun ini.

Ngrambang Bersholawat yang digelar menghadirkan Habib Husein dan Habib Ahmad Muhajir yang keduanya dari Kediri, serta Danrem 081/DSJ Kolonel Inf H. Sugiyono atau yang biasa dikenal dengan sebutan Komandan Sholawat.

Habib Husein Bin Abu Bakar Ba’abud dalam sambutannya menyampaikan ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT bahwasanya bersama Danrem 081 Kolonel Inf H. Sugiyono masih diberi kesehatan dan kesempatan sehingga dapat hadir pada acara Ngrambang Bersholawat.

“Kita gemakan Sholawat bersama malam hari ini, semoga Allah SWT senantiasa mencurahkan perlindungan dan segala Nikmat-Nya kepada kita semua,” ujarnya.

Sementara itu, Danrem juga menyampaikan apresiasi terhadap warga Ngrambang Babadan Ponorogo atas antusiasme dan semangatnya dalam mengikuti pengajian umum dan Sholawat bersama yang dipimpinnya bersama habib Husein .

“Malam ini sangat luar biasa, kita semua bersama-sama melantunkan Sholawat untuk Nabi Muhammad SAW, semoga kelak kita semua mendapat syafaat-Nya di Yaumul Akhir,” kata Danrem saat pengajian di Masjid Al Hasan, Jl. Masjid, Ds. Ngrambang, Kec. Babadan, Kab. Ponorogo (18/08/2023) malam.

Orang nomor satu di Korem 081/DSJ itu juga berharap semoga acara seperti malam hari ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan untuk meningkatkan rasa Iman dan Taqwa kepada Allah SWT.

“Dilihat dari kehadiran malam hari ini,
Alhamdulillah sangat luar biasa, tua, muda, kecil, dewasa semuanya hadir dan sangat rame. semoga dapat terselenggara lagi di waktu yang akan datang,” tutupnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed