Danramil 0804/10 Kawedanan Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPSHP Tingkat  Kecamatan Tahun 2024

Berita, Daerah141 views

Magetan.kabarberitanews.com – Komandan Koramil Tipe B 0804/10 Kawedanan jajaran Kodim 0804/Magetan Kapten Inf Gunawan menghadiri pelaksanaan kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil perbaikan (DPSHP) Tingkat  Kecamatan pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jawa Timur serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Magetan tahun 2024 bertempat di Aula Kecamatan Kawedanan Kabupaten Magetan. Jumat(13-9-2024)

 

Pelaksanakan kegiatan rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil perbaikan (DPSHP) Tingkat  Kecamatan pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jawa Timur serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Magetan tahun 2024 tersebut dihadiri oleh Camat Kawedanan Ibu Ari Budi Astuti S.S.T.P, M.Si, Danramil Tipe B 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Gunawan, Kapolsek Kawedanan Ako Suparminti S.H, PPK Kawedanan Bpk Fahri Husaini, Ketua Panwascam Kawedanan Bpk Galih Kartika, PPS Se Kecamatan Kawedanan, Babinsa Kel. Kawedanan Kopda Bangkit, Babinkamtibmas Brigadir Rico SH.

 

Dalam kesempatan tersebut Danramil Tipe B 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Gunawan menyampaikan pentingnya menjaga kondusivitas dan ketertiban selama proses pemilihan berlangsung, khususnya di tingkat kecamatan.

 

“Kami dari pihak TNI siap mengawal dan memastikan setiap tahapan pemilu berjalan aman dan lancar, termasuk dalam tahap rekapitulasi DPSHP ini,” ujar Danramil.

 

Rapat pleno ini merupakan tahapan penting dalam persiapan menuju Pemilihan Gubernur dan Bupati 2024, di mana daftar pemilih sementara yang telah diperbaiki akan direkapitulasi untuk memastikan data pemilih yang valid dan akurat.

 

Diakhir sambutan Danramil,  menegaskan bahwa koordinasi antara penyelenggara pemilu, aparat keamanan, dan masyarakat sangat penting dalam menjaga transparansi dan kelancaran proses pemilihan. “Sinergi antara semua pihak akan sangat membantu menciptakan pemilu yang jujur, adil, dan aman,” pungkasnya Danramil (R 10)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *