oleh

Babinsa Posramil Ngariboyo Pantau dan Amankan Vaksinasi Anak Usia Dini Di SDN Selotinatah 3

Babinsa Posramil Ngariboyo Pantau dan Amankan Vaksinasi Anak Usia Dini Di SDN Selotinatah 3

Magetan – Babinsa desa Selotinatah Koramil Tipe B 0804/01 Magetan Kodim 0804 Magetan Serka Sugianto melaksanakan pemantauan dan pengamanan kegiatan penyuntikan Vaksin Covid-19  jenis Sinovac Dosis 2 kepada siswa SDN Selotinatah 3 desa Selotinatah usia 6 th  keatas di Selotinatah sejumlah 107 siswa , sebagai penanggung jawab Ibu Dr Dr Wulan dari Puskesmas Ngariboyo bertempat di SDN Selotinatah 3 desa Selotinah Kecamatan Ngariboyo Kabupaten Magetan.Kamis (27/01/2022)

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Camat Ngariboyo Drs Kuswinardi ,Wakopolsek Ngariboyo Aida Handoko SH,Puskesmas Ngariboyo ibu dr. Wulan dan tim medis,Kepala sekolah dan guru SDN Selotinatah 3,Babinsa desa Selotinatah,Siswa dan wali murid SDN Selotinatah 3 yang melaksanakan vaksin berjumlah  107 Siswa.

Dimana kegiatan Vaksinasi yang dilaksanakan ini untuk siswa siswi SDN Selotinatah 3. Sedangkan dalam Pelaksanaan Vaksinasi tersebut sebanyak 107 orang, yang berhasil di Vaksinasi,”Ungkap Babinsa.

Serka Sugianto mengatakan bahwa pemberian Vaksin Dosis dua tersebut telah sesuai dengan Jadwal yang telah di tentukan pada saat pelaksanaan pemberian Vaksinasi Dosis Pertama.

Serka Sugianto mengatakan bahwa kehadirannya tersebut guna mengingatkan kembali pada para peserta Vaksinasi untuk tetap mematuhi Prokes terutama penggunaan Masker dan mencuci tangan serta untuk mencegah terjadinya suatu kerumunan pada saat pelaksanaan Vaksinasi,” pungkas Serka Sugianto(R01)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed