oleh

Setelah Di Perbaiki Satgas TMMD, Mushola Al Ikhsan Dusun Templek Siap Di Gunakan Warga

Magetan. Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD)  ke 111 Kodim 0804/Magetan sepekan lagi akan berakhir, kini personil Satgas TMMD satu demi satu telah menyelesaikan pembangunan insfrastruktur, salah satunya adalah perbaikan musholla Al Ikhsan yang berada di Dusun Templek,  Desa Gonggang,  Kec.  Poncol,  Kab.  Magetan. Jum’at (09/07/2021)

Dansatgas TMMD ke 111 Kodim 0804/Magetan, Letkol Inf Ismulyono Tri Widodo menuturkan, perbaikan musholla tersebut, tak hanya dilakukan oleh personel TNI saja. Namun masyarakat juga ikut serta untuk melakukan perbaikan tempat ibadah tersebut. “Semuanya, ikut serta untuk memperbaiki musholla itu,” ujar Dandim 0804/Magetan.

Senin, salah satu warga Dusun Templek mengungkapkan, dirinya secara ikhlas membantu upaya personel TNI yang tergabung di dalam Satgas TMMD untuk melakukan rehabilitasi musholla yang berada di desanya itu.

Ia menilai, musholla Al Ikhsan, merupakan satu-satunya musholla yang dipergunakan oleh warga untuk melakukan ibadah setiap harinya. “Beginilah kondisi musholla di desa kami. Atapnya sudah mulai bocor tanpa plafon, dan temboknya juga sudah mulai rapuh. Tapi sekarang kami merasa senang, musholla kami mendapat perhatian dari Satgas TMMD disini dan sekarang sudah bagus dan siap di gunakan untuk ibadah,” ujarnya.(Pendim0804)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed