oleh

Antisipasi Tanah Longsor Koramil  Type-B  0804/05 Poncol Bantu Masyarakat Pasang Bronjong

Poncol Magetan |  Datangnya musim hujan akan membawa berkah kepada masyarakat pedesaan pada umumnya. Terutama mereka yang mengandalkan air hujan untuk bercocok tanam. Dengan datangnya hujan maka mereka dapat mengolah lahannya. Sebagian penduduk kecamatan Poncol masih mengandalkan air hujan untuk bercocok tanam. Dari hasil bercocok tanam sebagai disimpan untuk menopang hidup saat musim kemarau datang dan sebagian lagi dijual untuk keperluan lainnya. Inilah sebagian potret kehidupan masyarakat kecamatan Poncol yang sangatlah gembira ketika musim hujan datang. Namun demikian datangnya hujan juga memungkinkan timbulnya bencana alam bagi masyarakat kecamatan Poncol. Curah hujan yang tinggi akan berakibat longsor karena sebagian wilayah kecamatan Poncol  berada di lereng pegunungan. Hal inilah yang menjadi gagasan Koramil TYPE-B 0804/05 PONCOL untuk menggerakkan warganya memasang brojong sebagai penguat tanah agar tidak terjadi longsor.

 

Bekerjasama dengan pemerintah desa maka Koramil TYPE-B 0804/05 Poncol bersama sama masyarakat memasang brojong. Daerah daerah yang disinyalir sering terjadi longsor dipasang Bronjong. Pemerintah desa menyiapkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan sedangkan Koramil TYPE-B poncol bersama sama masyarakat mengerjakan pembuatan Bronjong tersebut. Bahu membahu dengan masyarakat sangat lah diperlukan demi keberhasilan pembuatan Bronjong tersebut. Dan pekerjaan inipun tidak hanya selesai dalam sehari tetapi bisa berhari-hari. Medan yang curam sangat sulit dalam proses pembuatan Bronjong tersebut. Masyarakat sekitar sangat terbantu dengan bantuan tenaga yang diberikan anggota Koramil Type B 0804/05 Poncol. Suasana keakraban sangatlah tercermin pada saat pengerjaan pembuatan Bronjong tersebut. Inilah tugas terkait dan terkandung bagi aparat kewilayahan sesuai pencerminan delapan wajib TNI yang harus dipedomani apalagi selaku aparat kewilayahan. Dimana ada kesulitan rakyat disitulah peran aktif yang harus dilakukan bagi setiap insan teritorial (str/red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed