Meulaboh, Mewakili Danposramil 06/Bubon Pelda Ersan, Babinsa Sertu Syamsul bersama personil Polsek Bubon membagikan sembako kepada warga yang layak karena akibat terdampak covid 19 di Desa Kuta Padang Kecamatan Bubon, Senin (01/06/2020).
Bapak Ultra Prasianto selaku Kapolsek Bubon mengatakan ini adalah program dari kepolisian untuk memberikan bansos kepada masyarakat yang benar-benar terdampak akibat covid 19 di wilayah Kecamatan Bubon ini.
Kapolsek juga menambahkan program bansos ini sudah tahap kedua dilaksanakan dari sebelumnya sudah dilaksanakan. Bertepatan dengan hari lahirnya pancasila 1 juni 2020 yang kita harus membuktikan kepada masyarakat dengan tindakan – tindakan kita yang nyata untuk kebaikan bangsa dan negara, Harap Kapolsek.
M. Yasin selaku kepala Desa Kuta Padang Kecamatan Bubon sangat berterima kasih atas kepedulian dari TNI-Polri kepada masyarakat desa khususnya warga kurang mampu dalam pemberian sembako ini, semoga apa yang bapak berikan menjadi ladang pahala di sisi Allah SWT, ungkap Kecik Kuta Padang.
Komentar