oleh

Partisipasi Aktif Seorang Babinsa Dalam Pembentukan Destana

-Berita-1.363 views

Magetan. Serma Jumadi , Babinsa Ngiliran Kec. Panekan yang  selama 4 hari secara berturut turut mengikuti kegiatan Pembentukan Destana ( Desa Tangguh Bencana ) oleh BPBD Prop. Jatim. Sebagai seorang Babinsa yang juga mempunyai tugas dan tanggung jawab akan keamanan di Desa binaannya , ia melibatkan dirinya dlm pelatihan yang diajarkan oleh Tim Sosialisasi.

Tak urung dengan adanya pembentukan Destana ini , warga di Desanya semakin memahami dan mengerti apa yang dilakukan bila sewaktu waktu muncul bencana.Serma Jumadi sangat merasa terbantu dengan adanya pelatihan dlm pembentukan Destana di wilayah binaannya. Warga desa , terutama kaum muda cukup antusias mengikuti pelatihan ini.

Memang pelatihan ini sifatnya hanya meminimalisir kerugian yang diakibatkan adanya Bencana alam , namun setidaknya warga masyarakat mengetahui langkah awal dalam penanganan musibah,”kata serma Jumadi”

Pelatihan ini cukup menarik , mulai dari langkah awal tindakan , penanganan korban , pengadaan jalur evakuasi , cara pelaporan hingga memasak diterapkan dlm pelatihan. Desa Ngiliran memang seringkali  terdampak Bencana alam dimusim hujan ,  utamanya angin puting beliung dan tanah longsor. Namun demikian harapan seluruh warga masyarakat musim penghujan ini di Desa Ngiliran tetap aman dan kondusif. (R.03)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed