oleh

Jumat Berkah Koramil 0804/10 Kawedanan Bagi Sembako Kepada Warga Miskin

-Berita-1.580 views

Magetan Jatim Koramil 0804/10 Kawedanan memiliki program tersendiri dengan nama Jumat Berkah (Baksos) yaitu , mengunjungi warga kurang mampu dan memberikan santunan. Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud rasa simpatik terhadap warga binaan dan untuk meringankan beban warga masyarakat binaan kurang beruntung/mampu. Jumat (28/02/2020).

 

Program Jumat  Berkah ini diwujudkan dengan bersilaturrahmi dan memberikan santunan berupa sembako di Desa Tladan Kecamatan Kawedanan dengan sasaran dua tempat yaitu Sasaran yang pertama di rumah Bpk Kabul umur 37.th  RT 06 / RW 02 Desa Tladan Kecamatan Kawedanan dan sasaran yang kedua di rumah Mbah Paniah, umur 81 th RT 22/  RW 04 Desa Tladan Kecamatan Kawedanan.

 

Anggota Koramil 10/Kawedanan yang di pimpin Bati TNI Pelda Karmidi berkunjung dan silaturahmi kerumah Bapak Kabul dan Mbah Panirah , kedatangan anggota Koramil 10/Kawedanan disambut baik oleh anggota keluarganya dengan ramah.

 

Dalam kesempatan tersebut, Bati TNI bersama anggota menyerahkan santunan berupa beras 25kg , minyak goreng 2 liter , mei sedap 20 bungkus , Susu kaleng 1 , Telur ayam 1. Kg , Sarden 2 kaleng , Teh 1 , Kopi kapal api 1 , Gula 1 kg , Buskuit 1 kaleng.

 

Jumat Berkah ini merupakan salah satu jembatan untuk mempererat hubungan tali silaturrahmi kepada warga binaan serta wujud nyata kemanunggalan TNI terhadap Rakyat. (R10).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed