Magetan – Babinsa Kelurahan Panekan, Koramil 0804/03 Panekan bersama warga Rt 05 Rw 01 kekurahan Panekan melaksanakan kerja bakti membersihkan jalan sepanjang 300 meter. Minggu (16/2/2020).
Di sela-sela kegiatan, Babinsa mengatakan, Peran serta Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kebersihan, keindahan dan keasrian serta kesehatan lingkungan kel. Panekan.
“Selain itu juga sebagai salah satu bukti nyata sekaligus penguatan paradigma Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Kegiatan karya bakti merupakan implementasi dari pembinaan teritorial (Binter) khususnya membantu kesulitan masyarakat,” tegasnya.
Pelda Sukarno juga berharap, Kebersamaan ini dapat memotivasi masyarakat untuk selalu peduli dan menjaga kebersihan, keindahan dan keasrian lingkungan untuk mewujudkan lingkungan yang sehat.
Sementara itu, Sugianto ketua Rt 05/01 kelurahan Panekan mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Babinsa yang selalu aktif dan peduli terhadap setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh warga masyarakat kel. Panekan.
“Semoga dengan pelaksanaan kegiatan minggu bersih ini dapat memotivasi dan menumbuhkan kesadaran warga masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan,” pungkasnya.” ( R.03)
Komentar