oleh

Danramil 0804/04 Parang Hadir Dan  Pantau Pelaksanaan Seleksi Tambahan Ujian Tulis Bakal Calon Kepala Desa Bungkuk

Danramil 0804/04 Parang Hadir Dan Pantau Pelaksanaan Seleksi Tambahan Ujian Tulis Bakal Calon Kepala Desa Bungkuk

MAGETAN JAWA TIMUR – Ditengah proses tahapan  pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) 2019 yang akan digelar secara serentak diwilayah Kabupaten Magetan, Koramil 04 Parang bersama Forkopimca Parang Melaksanakan  Pengamanan seleksi tambahan Ujian Tulis Kepada Bakal Calon Kepala Desa Bungkuk yang bertempat di  Balai Desa Bungkuk Kecamatan Parang Kabupaten Magetan Prov Jatim Selasa (29/10/19)

 

Acara tersebut dihadiri sejumlah pihak terkait, mulai dari  Muspika yakni Camat Parang Drs Yatmono Tri Handaya, Danramil 04 Parang Kptn Inf Gunawan beserta Anggota, Kapolsek Parang Akp Bayu Nirbaya Bakti beserta anggota, Panitia Pilkades,  para Bakal Calon kepala desa.

 

Dari pengamanan yang dilakukan oleh pihak  Koramil bersama Polsek  Parang dapat dipastikan bahwa situasi dan keamanan acara Ujian tulis Bakal Calon Kepala Desa berjalan aman dan lancar.

 

Hasil nilai tertinggi dari  seleksi tambahan ujian tulis ini akan masuk pada rengking 5 setelah pada tgl 23 September telah di  laksanakan penilaian skoring. Dan dari 10 pendaftar sdh terpilih rengking 1 s/d 4. Utk rengking 5 masih di perebutkan oleh 4 pendaftar karena hasil penilaian skoring nilainya sama. Sehingga pada hari ini Selasa Tgl 29 Oktober 2019 dilaksanakan seleksi tambahan ujian tulis.

 

Lebih lanjut Danramil 04 Parang yang langsung dilokasi ujian tulis mengatakan, bahwa untuk kegiatan pilkades yang akan di laksanakan secara serentak di Kabupaten Magetan khususnya di Kecamatan Parang  tahapan demi tahapan pilkades telah  berjalan sesuai Perbup. Pungkas Danramil. (Kdr)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed